Kabar Ngalam

Inilah Rute Konvoi Simpatik Aremania Juara!

13010612_1783878225166644_7794422197823732598_nMengobati kekecawaan masyarakat serta untuk memperbaiki citra Aremania yang tercoreng oleh ulah oknum Aremania yang telah melakukan konvoi tak resmi/ilegal secara ugal-ugalan dan berujung anarkisme menyusul keberhasilannya memboyong Piala Bhayangkara, Manajemen Arema Cronus akan mengadakan konvoi resmi yang simpatik dan lebih terkoordinir.

Dalam pertemuan di Kantor Arema Cronus pada Jumat pekan lalu antara Manajemen Arema Cronus, Pihak Kepolisian dan beberapa korwil Aremania, telah disepakati jika Konvoi legal tersebut akan dilaksanakan pada Minggu besok  (17/04/2016) dengan tema “Aremania Simpatik, Aremania Juara!”.

Selain untuk merayakan keberhasilan Arema menjuarai Turnamen Bhayangkara Cup, konvoi simpatik tersebut juga bertujuan untuk mengkampanyekan tertib berlalu lintas, khususnya bagi Aremania. Untuk itu, para peserta konvoi diharuskan tetap mengenakan helm, mengantongi SIM dan STNK, serta mentaati peraturan lalu lintas lainnya. Manajemen telah menyediakan hadiah kejutan berupa 20 jersey orisinil tim bagi mereka yang terpantau tertib dan simpati selama berkonvoi.

Dalam konvoi yang bakal diikuti oleh pemain Arema Cronus dan para official tim tersebut, Selain mengarak Piala Bhayangkara, juga akan menyertakan trophy kejuaraan lainnya yang berhasil direngkuh Arema. Diantaranya trophy juara Bali Island Cup 2015 dan 2016, Trophy Indonesia Super League 2009-2010 maupun runner-up ISL 2010-2011.

Rute konvoi direncanakan bakal melintasi wilayah Malang Raya (Kota Malang-Kab. Malang dan Kota Batu). Diberangkatkan dari Kantor Arema (depan Stasiun Kota) pada pukul 09.00 WIB, rute-rute yang akan dilalui adalah: Start dari Kantor Arema – Balaikota Malang – Alun Alun Merdeka – Pendopo Kabupaten Malang – Belakang Matahari – Jalan Martadinata – Gadang – Bululawang – Gondanglegi – Stadion Kanjuruhan – Jalan Panji – Polres Malang – Pakisaji – Kacuk – Klayatan – Sukun – Talun – Jalan Kawi – Dieng – Galunggung – Sumbersari – Dinoyo – MT Haryono – Tlogomas – Dau – Batu – Polres Batu – Pemkot Batu – Karangploso – Karanglo – Ahmad Yani – Letjen S Parman – Letjen Sutoyo – Jaksa Agung Suprapto – Polres Malang Kota – Basuki Rahmad – Kahuripan – dan Finish kembali di depan Kantor Arema.

Catatan bagi Aremania- Aremanita yang akan mengikuti konvoi besok untuk tetap santun, simpatik dan bermartabat. Berkaca pada kejadian konvoi-konvoi sebelumnya, arogansi dan anarkisme hanya akan mencoreng nama besar Aremania, Arema Cronus serta Malang Raya. Yang bisa mencegah hal itu terjadi hanyalah Aremania sendiri. Karena meski Sang Singo edan (garang), seyogyanya tetap bermartabat. Semoga!. (mazipiend|kelkidal)


korban konvoi

Mobil tak bersalah dan warga yang tak tahu apa-apa turut menjadi korban anarkisme oknum Aremania pada konvoi tak berijin pada pekan lalu (04/04/2016). Haruskah nama besar Arema, Aremania, dan Malang Raya dihancurkan dengan perilaku memalukan seperti ini? (sumber gambar: halomalang.com)