Selain lomba-lomba Agustusan di wilayah masing-masing, banyak pilihan hiburan bagi warga dan masyarakat Kota Malang pada Minggu (21/08/16) besok. Salah satunya adalah Karnaval Kendaraan Hias yang bakal diramaikan tak kurang dari 100 unit mobil peserta. Mereka berasal dari SKPD- SKPD Pemkot Malang, instansi pemerintah, BUMN, Perguruan Tinggi, maupun perusahaan-perusahaan Swasta lainnya.
Sebagaimana tahun sebelumnya, agenda tahunan Pemkot Malang dalam rangka merayakan HUT Kemerdekaan RI ini akan diberangkatkan dari depan Balaikota Malang. Melalui rute-rute antara lain: Jalan Kahuripan, Jalan Semeru, belok di pertigaan Perpustakaan Kota, belok di Jalan Idjen, Jalan Simpang Balapan, Jalan Bandung dan Finish di jalan Veteran.
Menurut rencana peserta akan diberangkatkan oleh Abah Anton, Walikota Malang pada pk. 08.00 wib. Namun begitu berkaca pada tahun-tahun sebelumnya pemberangkatan bisa saja molor hingga 2 jam. Apalagi antusiasme masyarakat yang berlebihan dan terkonsentrasi di depan Balaikota memang sangat berpotensi mengganggu keberangkatan.
Jika memang sesuai rencana, dengan rute yang tak terlalu panjang diperkirakan sebelum duhur semua peserta sudah tiba di garis finist. Sehingga menjelang petang setidaknya arus lalu lintas dapat kembali berjalan normal.
Bagi warga Malang yang pada Minggu (21/08/2106) besok telah memiliki agenda lain dan hendak melewati jalur-jalur sebagaimana tersebut di atas, ada baiknya untuk mengalihkan rutenya dan mencari jalan-jalan alternatif lainnya. Atau justru diparkirakan saja kendaraannya, dan turut menikmati kemeriahan parade mobil-mobil hias khas Atok Ngalam itu.
Foto-foto berikut, mungkin bisa membantu anda untuk membuat keputusan di hari Minggu esok.
Atau baca kemeriahan kegiatan serupa tahun lalu pada tautan di bawah ini. Merdeka! (mazipiend|kelkidal) :
Antusiasme Warga Ngalam di Kirab Budaya Peringatan Kemerdekaan RI Tahun 2015
please, share its by :